Dunia Sudah Berubah, Produktiflah!

 KBMN 28


Resume ke-8

Gelombang 28

Tema : Komitmen Menulis Di Blog

Narasumber : Drs. Dedi Dwitagama, M, Si.

Moderator :  Sigid PN, SH.


Mantan kepala sekolah di salah satu sekolah di Jakarta, blogger sejak 2005, saudara kandung dari Agus Sampurno, motivator, trainer, writer, dan laain sebagainya. Malam ini orang keren ini akan menemani room kita malam ini bersama moderator kondang Sigid. Siapakah beliau? Pak Dedi Dwitagama, pemilik akun instagram Dedi Dwitagama. Seorang blogger yang punya mimpi makin banyak anak negeri berani berkompetisi dan jadi pemimpin, aku contek di akunnya yang sudah 12,4R postingan, dan 11,3RB pengikut. Prestasi jangan ditanya, coba buka disini: https://dedidwitagama.wordpress.com/my-cv/

Pak Dedi sapaan akrabnya menyapa kami di room malam ini.  Malam ini presentasi ke- 1204  sejak masa kuliah.

Produktif itu mendatangkan hasil, seperti buku, cuan, dll. Sesuatu yang dikerjakan selama 2 tahun berturut turut kita jaDi ahli dan akan dapat kesempatan untuk terbang keliling Indonesia dulu, bahkan keliling dunia.

Mayoritas guru di Indonesia mau melakukan yang minimalis, datang tepat waktu dan pulang tepat waktu. Termasuk kita ya gaes, kita termasuk orang hebat.....ujar beliau. Insyaallah akan jadi sesuatu. Benar juga ya, kalau kita mati mau meninggalkan nama, dimana? Di blog lah...si pemilik target menulis. di blog 1000 tulisan. 

Dunia sudah berubah ya, buku sudah bermetamorfosis menjadi digital, bukan kertas. Fokusnya akan terlihat setelah tulisan di blog banyak. Tulis saja dahulu, nanti akan terlihat fokusnya. upload saja di blog biarlah orang mau bilang apa. Ikut komunitas blog di Indonesia, baca tulisan orang dari situ kita akan peroleh ide. Tulis dan tulis lagi, biar orang tahu anda itu siapa.

Apa saja bisa diceritakan, diabadikan di blog. Tidak perlu panjang-panjang yang penting selesaikan tulisannya. Bukankah kata Rasullullah sebaik manusia itu adalah orang yang banyak memberikan manfaat bagi orang lain. Lakukanlah .....jangan berhenti lagi Milma. Publislah apa yang kau punya. Gabunglah dengan komunitas yang memiliki blog, atau komunitas penulis lainnya.

Jika kita bisa menjual diri, jual kemampuan diri maksudnya...he..he...maka tiket gratis akan mudah didapat untuk keliling Indonesia. Aku mau menjadikan diriku lebih produktif. Karena aku sudah tahu kuncinya yaitu konsisten dan lakukanlah dari yang mudah. Selanjutnya, jangan semua dihitung dengan uang, karena Tuhan yang akan membalas amal baik kita. Target membuat 1000 tulisan di blog aku pasang juga malam ini.

Cara mendapatkan uang dari blog bisa serching ya...begitu kata beliau. Akupun mulai berselancara tentang Adsense. Saya baca di sini: https://support.google.com/adsense/answer/1269077?hl=id. Bisa? belum aku belum bisa karena ini butuh waktu untuk belajar. Lalu saya bertanya, apakah blog seperti saya yang gratisan ini bisa menghasilkan uang? ingat pak Dail katanya bisa dan saya googling memang bisa...pelajari ya....siapa tahu ini akan terbukti pada saatnya. 

Selamat mencoba resep ini ya gaes....menulislah dan teruslah menulis meski sederhana. Jangan risau masalah tulisan masih belum benar. Belajarlah, terus belajar karena akan didapatkan sesuatu. Untuk dimanfaatkan pembelajaran gunakan blog agar bisa memanfaatkan blognya, buat penugasan di blog. Ini ide bisa juga. Aku rasanya mau buat artikel penelitian dari pembelajaran memanfaatkan blog, bagaimana hasil belajar murid, ini akan menjadi karya ilmiahku tahun ini.

Selamat berjumpa lagi di zoom selanjutnya.....variasi kegitaan di KBMN keren. Ini mungkin cara tim mengajak peserta agar tidak bosan. Terima kasih Tim......Pak Dedi, Om Jay, Pak Sigid, dan all tim solid. Sukses selalu buat kita semua....aamiin...amiin...amiin.


Siapa blogger terbaik di Indonesia? 

Bagaimana mengelola blog?

SEO berperankah? bagaimana orang awam memahami tentang ini?

ini PR ku harii ini....


Komentar

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

PELUANG KEJADIAN MAJEMUK

WISATA MATEMATIKA

SI BUDI BERTANYA tentang MODUL AJAR