Menulis Bisa Ukir Prestasi, Benarkah?

 KBMN 28


Pertemuan ke-21

Resume Ke-21, Jumat 24 Februari 2023

Gelombang  28

Judul : Menulis Bisa Ukir Prestasi, Benarkah?                            

Tema :  Melejitkan Prestasi dengan Menulis

Narasumber : Rita Wati, S. Kom

Moderator : Helwiyah, S. Pd. M. M


Assalamu'alaikum Gaes...mari kita simak ulasan tentang materi yang disampaikan Bu Rita dan Bunda Ewi. Adapun materi akan mengupas tentang "Melejitkan prestasi dengan menulis".


Ada bebearpa kendala penyebab aku terlambat meresume kali ini. Namun, aku tetap akan berusaha menyelesaikan tanggung jawabku ini. Ini sayang kalau dilewatkan sebab materinya menarik dan menantang. 

Kata pembuka yang menarik, yaitu: "Satu kata yang diharapkan diraih okeh semua orang..

Passion dan minat bakat tiap manusia berbeda, semua bisa dikembangkan dengan banyak berlatih, doa  usaha, dan kerja keras ...". Ini yang menjadikan kita terus bergerak, barangkali minat dan bakat menulis bisa diasah melalui KBMN 28 ini.

Group ini sengaja dibuka supaya kelas menjadi sedikit rilek, begitu katanya. Beliau  meyakini bahwa kami sudah mendapatkan suntikan banyak vitamin sudah memasuki pertemuan ke-21. Banyak ilmu yang sudah kami dapatkan hingga pertemuan malam ini. mulai dari membiasakan menulis, membuat rancangan buku, membaca kembali tulisan, serta mempublikasikan tulisan atau membuatnya menjadi buku cetak telah kami dapatkan. Ada juga terkait  cara membuat desain buku hingga daftar pustaka menggunakan style APA, serta lainnya.  

Ada banyak pertanyaan masuk ketika grup dibuka. Salah satunya yaitu Bu Endang Ratna juwita dari Bogor:

1.Bagaimana cara bu Rita membagi waktunya?

2.Apakah semua buku terbit secara bersamaan atau berdekatan?

3.Apa tips supaya bisa kreatif dan produktif serta berprestasi seperti ibu?🙏

terima kasih.


Sebelum menjawab pertanyaan, beliau menyatakan bahawa tema ini sengaja diangkat untuk menyemangati kami. Keajaiban menulis beliau telah dapatkan dan alami. Ternyata dalam dunia literasi itu bisa membuahkan prestasi yang diluar ekspetasi.

Beliau berhasil mendapat prsetasi yang patut membanggakan diantaranya prestasi nasional saat dinobatkan menjadi guru inspiratif terbaik jenjang SMP dan juara 1 Indihome. Sejak 2 tahun belakangan ini beliau mencoba mengikuti lomba blog dan alhamdulillah membuahkan hasil seperti yang tertera di profil, keren ya.


Selanjutnya beliau mulai mencoba untuk mengikuti beberapa penaftaran kegiatan internasional. Ini beliau berkisah tentang mengikuti kegiata AIV bersama 160 guru dari Malaysia, Indonesia, Thailand dan Filipina yg mnjd HOS Korea Selatan. Pada saat penutupan acara, beliau mendapat kesempatan mewakili Indonesia untuk mempresentasikan proyek yang telah diikuti selam 20 hari. Link abadi cerita beliau ada di https://www.youtube.com/watch?v=gPL8PasXB_I&t=66s

Sejak 5 bulan lalu saya disibukkan selain kuliah magister saya mendapakan kesempatan belajar di CS50 Harvard University. Kuliah disana sudah mengindikasikan bahwa beliau memiliki portofolio yang keren tentang perjalanan kehidupannya.

Betapa sibuknya beliau dengan aktivitas tersebut, ini semua bermula dari menulis. Semenjak menulis beliau mendapatkan kesempatan untuk berbagai sharing pengalaam terutama dalam hal menulis, blog dan guru inspiratif serta tutorial. Kata Bu Ewi flayernya sudah wara-wiri saking banyaknya berjibun. Ini semenjak mengikuti kelas KBMN gelombang 10. Menulis sudah menjadi kebutuhan beliau, apalagi kalau sudah timbul ide. 




Foto ini dapat bercerita kepadaku tentang Bu Rita

Beliau menjawab pertanyaan dari Pak Evrid ukuran prestasi dalam menulis relatif ya Bpk/ibu kalau dulu ukuran beliau tulisan sudah dibaca Om Jay dan dikomentari aja sudah senang banget apalagi dapat hadiah buku tapi sekarang ukuranya berbeda prestasi ya artinya juara.

Ini menurutnya, Tidak dipungkiri kebanyak kita yang wanita pasti awalnya senang menulis fiksi , it's ok kembangkan saja. hanya saja sebagai guru kita juga dituntut menulis ilmiah, seperti PTK, essay dll tinggal disesuaikan saja. Mulailah dari yang disukai kata kuncinya. Atau kalau menggunakan istilah sekarang berbasis aset.


Kembali ke pertanyaan Bu Endang tadi, beliau mulai menjawab, yaitu:

1 Cara saya membagi waktu jika dulu sebelum kesibukkan padat sewaktu menjadi siswa KBM, setiap saat saya usahakan ketika ada ide menulis, tapi pada saat kegiatan sudah padat saya tulis dulu pelan-pelan ide-ide utama terutama ketia saya megikuti lomba tulisan itu saya tulisa perlahan-lahan.

2. Kebetulan semangat saya membara pada tahun 2021 jadi buku saya hampir 90% terbit di tahun itu dan 1 di tahun 2020 sehinga ketika saya flashback itulah yang membuat saya terpilih menjadi salah satu guru inspiratif jenjang SMP.

3. Tipsnya yaitu pandai melihat peluang, Harus berani mencoba mengikuti lomba terutama ketika lomba itu sesuai dengan passiion kita. 


Pertanyaan Bu Imro'atus Sholihah_Jombang, yaitu:

1. Bgmn cara melejitkan prestasi dengan menulis?

2. Bgmn cara fokus menulis hingga berprestasi?

Beliau menjawab:

Cara fokus menulis harus rajin research tentang tema yang dilombakan

Pertanyaan Bu Lutfiah beliau jawab juga, Walaikumussalam wr.wb tulis aja bu hingga tuntas ide yang ada dipikiran kemudian setelah selesai baca berulang-ulang ketika kurang bahan banyak membaca yang sesuai ide kemduian minta tolong sama teman untuk membaca tulisan kita dari pembaca kita ketahui apakah tulisa kita itu sudah dimengerti atau masih perlu diperbaiki.

Beliaupun menjawab pertanyaan Pak Zen, walaikumsalam Pak Zein untuk kategori blog yang baik dan menginspirasi itu tidak ada tolak ukur ya, blog yang baik itu blog yang sering update itulah blog yang baik, untuk desain dan sebagainya sambil jalan point utama dalam lomba itu adalah tulisan yang berkualitas dan jika ikngin fokus gunakan domain berbayar seperti.com

bisakunjungi blog beliau: https://www.cikgurita.com/2022/07/perjalanan-menjadi-guru-inspiratif.html. Intinya pantang menyerah dan tidak mudah putus asa ya gaes dalam mengukir preatasi. Sering-seringlah mengamati dan menyimak tema-tema lomba yang sedang ditawarkan. 

Beliau berucap: Alhamdullilah bisa berbagi kembali, tentang motivasi diri motivasi sangat diperlukan dalam hidup kita agar lebih memiliki semangat belajar dan semangat meraih cita cita. dan kami diminta menyimak: 

1. https://youtu.be/p_f9_8fAFbk.

2. https://www.youtube.com/@ritapinang10/videos

3. https://www.youtube.com/watch?v=iGlVrcRUdn0&t=41s

4. https://www.youtube.com/watch?v=O5k5Iw7UH6k

5. https://www.youtube.com/watch?v=GgVhkIMhnRQ

6. https://www.youtube.com/watch?v=XaqpkqtRtic&t=1s

7. https://www.youtube.com/watch?v=MJq_Sf-SDIM

8. https://www.youtube.com/watch?v=omlrRke4QYQ

Untuk membuat blog berbayar dapat dengan mudah, cukup membayar Rp. 200.000/tahun.


Beliau menambahkan closing statemen: Bpk/ibu menulis bagi guru adalah modal utama untuk menyebarikan informasi, berita, materi lewat goresan tulisan bpk/ibu melalaui media blog. Sekarang ini milyaran konten hadir didunia maya, tentu saja ada yang positif dan ada yang negative.

Mari kita sebagai guru  ikut  berjuang dan ikut andil menjadi conten writer untuk memberikan ilmu yang bermanfaat bagi pembaca di dunia maya. Yakinlah salah satu amalan yang tak terputus adalah ilmu yang bermanfaat. Tak lupa beliau mendoakan kami, beliau berharap pada gel 28 ini banyak talenta baru yang bisa lulus yang dapat meramikan dunia perblogan.


Selamat berkarya dan berprestasi. Apakah aku bisa? aku orang yang pemalu ketika melihat teman hebat. aku termangu kok bisa ya? sementara aku tetap jalan ditempat. Ah, mungkinkah? semoga aku ditakdirkan berprestasi juga setelah aktif menyelesaikan tugas di KBMN ini, aamiiin.


Terima kaksih Bu Rita, Mbak Ewi, Omjay, dan tim solid lainnya.....ilmu ini sangat bermanfaat membakar motivasi kami sebagai penulis pemula. Sekian resume kali ini, sampai jumpa pada resume berikutnya....





Komentar

Postingan populer dari blog ini

PELUANG KEJADIAN MAJEMUK

WISATA MATEMATIKA

SI BUDI BERTANYA tentang MODUL AJAR